Kapten David Albelda akan meninggalkan Valencia setelah 15 tahun bermain
untuk klub La Liga tersebut. Valencia tidak menawarkan kontrak baru
kepada pemain yang berposisi sebagai gelandang bertahan itu.
"Ia
(Albelda) mengakhiri 15 musim yang brilian di Mestalla, di mana ia
memenangi dua gelar Liga Spanyol, Piala UEFA, Piala Super Eropa, Piala
Raja, dan Piala Super Spanyol," kata Valencia dalam pernyataan di situs
resmi mereka.
Klub telah menjelaskan alasan-alasan untuk tidak
memperpanjang kontrak pemain 35 tahun itu pada pertemuan Senin (10/6/13)
pagi waktu setempat. Pertemuan itu juga dihadiri oleh presiden baru
Valencia, Amadeo Salvo, dan pelatih Miroslav Djukic yang pernah bermain
bersama Albelda. Mantan pelatih Serbia itu ditunjuk untuk menggantikan Ernesto
Valverde pekan lalu.
"Valencia mendoakan David Albelda, salah
satu pemain terpenting dalam sejarah tim dan legenda hidup
Valencianismo, yang terbaik bagi karier profesionalnya di masa yang akan
datang dan kehidupan pribadinya," tambah klub.
"Albelda
meninggalkan tanda tidak terhapuskan bagi semua orang yang terhubung
dengan Valendia dan klub akan selalu menjadi rumahnya."
Albelda
menghabiskan sebagian besar kariernya di Valencia. Ia juga memperkuat
Timnas Spanyol pada 51 pertandingan, tampil di Piala Dunia 2002 dan 2006
serta Piala Eropa 2004.
Pemain kelahiran lokal ini merupakan
sosok sentral di tim Valencia yang mencapai final Liga Champions pada
2000 dan 2001. Di bawah asuhan Rafael Benites, ia ikut membantu Valencia
menjuarai Liga Spanyol pada 2002 dan 2004. Valencia juga menaklukkan
Olympique Marseille 2-0 untuk memenangi Piala UEFA 2004.(liputan6)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar