Valencia menelan kekalahan dari Real Madrid di laga leg I babak
perempatfinal Copa del Rey. Meski berada di posisi yang tak
menguntungkan, Los Che menolak untuk mengibarkan bendera putih.
Di
laga leg I lalu, Valencia menelan kekalahan 0-2 di Santiago Bernabeu.
Mereka juga tengah dalam periode negatif menyusul kekalahan telak 0-5
dari Madrid di La Liga akhir pekan lalu.
Hasil-hasil itu tentu
bukan modal bagus bagi Valencia untuk menghadapi leg II babak
perempatfinal Copa del Rey yang akan dimainkan di Mestalla, Kamis
(24/1/2013) dinihari WIB. Namun entrenador Valencia, Ernesto Valverde,
tetap menyatakan tekadnya untuk memenangi laga ini.
"Kami tidak
boleh membiarkan kepala kami tertunduk menghadapi Madrid, tapi kami
harus mengambil langkah maju," ucap Valverde seperti dikutip AS.
"(Tujuannya)
Untuk menang, tapi lebih dari itu, tim harus bangga pada pekerjaan yang
mereka lakukan. Apa yang kami minta dari diri kami sendiri adalah sikap
yang kompetitif."
"Petaka kadang terjadi seperti hari kemarin.
Kami berharap apa yang terjadi di hari Minggu tak akan terulang,"
katanya menambahkan.(detik.com)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar