Minggu, 05 Agustus 2012

Mauricio Pellegrino: Indonesia Cepat di Sayap

Valencia sukses melumat Indonesia 5-0 pada laga ujicoba di SUGBK.
 
Pelatih Valencia, Mauricio Pellegrino, mengomentari permainan timnas Indonesia setelah meraih kemenangan 5-0 pada laga ujicoba di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Sabtu 4 Agustus 2012.

Valencia sukses melumat Indonesia lima gol tanpa balas pada laga ujicoba di SUGBK. Lima gol Los Che dicetak lewat dua gol Paco Alcacer (13', 57'), Pablo Piatti (5'), Ricardo Costa (25') dan Pablo Hernandez (53').

"Ada sensasi bagus di lapangan, sekalipun gol sangat cepat kami dapatkan. Kepada pemain saya bilang, lupakan gol cepat yang kami dapatkan, tetap bertanding dengan baik dan maksimal," ujar Pellegrino usai pertandingan.

Pellegrino mengaku sempat khawatir dengan permainan cepat Indonesia melalui sayap. Namun, mantan asisten pelatih Liverpool dan Inter Milan itu menilai permainan Indonesia tidak sebagus pertandingan-pertandingan sebelumnya.

"Kami sudah menonton Indonesia melawan Inter Milan dan Filipina. Ada pemain yang sangat cepat, dan syukurlah tidak ada serangan balik yang sangat berbahaya," papar Pellegrino.

"Indonesia memiliki kecepatan khususnya di sayap. Bek kiri Indonesia sering membantu serangan. Indonesia juga dapat merebut bola, tapi kami tampil cukup baik. Kami tidak memberikan Indonesia kesempatan untuk mengembangkan permainan," tuntasnya. (bola.viva.co.id)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar